Tektonisme Itu Apa Sih? Yuk Cari Tahu !

Annyeonghaseyo Yeorobun..

Kalian tau ngga sih tektonisme itu apa?
 
Tektonisme merupakan gejala alami yang berupa peristiwa pergerakan lapisan kerak bumi yang menyebabkan perubahan pada permukaan bumi. Peristiwa alami karena tektonisme dapat berupa lipatan, pergeseran, ataupun pengangkatan membentuk struktur permukaan bumi.

Ada 2 jenis tektonisme, yaitu Epirogenesa dan Orogenesa

Epirogenesa adalah  proses perubahan bentuk daratan yang disebabkan oleh tenaga lambat dari dalam bumi dengan arah vertikal, baik ke atas maupun ke bawah melewati daerah yang sangat luas. Epirogenesa terbagi menjadi 2,yaitu:
  • Epirogenesa positif : Gerakan yang mengakibatkan turunnya lapisan kulit bumi, sehingga permukaan air laut terlihat naik dan daratan menurun. Contoh: Turun nya pulau-pulau di kawasan indonesia timur pantai skandinavia dan pantai timor.
  • Epirogenesa negatif : Gerakan yang mengakibatkan naiknya lapisan kulit bumi, sehingga permukaan air laut terlihat turun dan daratan menaik. Contoh: Terjadi kenaikan di Teluk Hudson, timur laut Kanada.
Orogenesa adalah pergerakan lempeng tektonis yang sangat cepat dan meliputi wilayah yang sempit.
Proses ini dapat menghasilkan lipatan (fold) dan patahan (fault).
  • Lipatan (fold) disebabkan adanya tekanan vertikal dan horizontal.




  • Patahan (fault) bagian kulit bumi yang patah ataupun retak karena pengaruh adanya gerakan vertikal maupun horizontal.





Macam-macam fault :
  1. Transform fault
  2. Horst and graben
  3. Thrust fault
Sinklinal adalah unsur geometri lipatan yang mempunyai permukaan cekung dengan arah cekungan ke atas.
Antiklinal adalah unsur geometri lipatan yang mempunya permukaan cembung dengan arah cembugan ke atas.

Ada 3 jenis pergerakan lempeng loh teman-teman, ada yang tahu?
  1. Konvergen adalah gerakan lempeng-lempeng tektonik yang saling mendekati satu sama lain.


Pegunungan Himalaya

      

     2. Divergen adalah dua lempeng yang saling bergerak menjauh.


Pematang atlantik tengah
 
     
     3. Sesar adalah bidang batas antara dua fraksi kulit bumi yang mengalami pergerakan relatif.



San andreas






 Dampak positif tektonisme
  • Keanekaragaman bentuk  bumi
  • Munculnya logam-logam berharga
  • Ada pembentukan gunung dan lembah
Dampak negatif tektonisme:
  • Terjadinya longsor,gempa bumi, dan erosi

Nah, berikut penjelasan dari tektonisme. Semoga bermanfaat yaaaa.. See you 

Penulis: Tira Evalia Putri

Sumber : 
https://www.kompas.com/skola/read/2022/09/05/163000169/tektonisme--pengertian-jenis-dan-dampaknya?page=all
https://kumparan.com/kabar-harian/apa-yang-disebut-sinklinal-dan-antiklinal-1x24deTvF1r/3
https://id.wikipedia.org/wiki/Tektonisme#:~:text=Ada%20dua%20jenis%20tektonisme%2C%20yaitu,melewati%20daerah%20yang%20sangat%20luas.



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Virus : pengertian, sejarah, ciri-ciri, struktur, dan reproduksi

Menganalisis Puisi "Karangan Bunga" Karya Taufiq Ismail

Alat Pembayaran Non-Tunai